Peresmian Bangunan Baru SMA Negeri 1 Narumonda Menjadi Tonggak Terpenting dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan -->
AYO IKUTI PROTOKOL KESEHATAN - CEGAH PENYEBARAN COVID-19 DIMULAI DARI DIRI KITA SENDIRI
Jum'at, 14 Maret 2025

Pengikut


Iklan

Peresmian Bangunan Baru SMA Negeri 1 Narumonda Menjadi Tonggak Terpenting dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan

Jumat, 21 Februari 2025

 




Toba/Sumutpos Id

Siantar Narumonda, 21 Februari 2024 – SMA Negeri 1 Siantar Narumonda menggelar acara peresmian beberapa bangunan baru sebagai bentuk peningkatan fasilitas sekolah. Bangunan yang diresmikan meliputi Ruang Guru, Ruang Laboratorium Fisika, Ruang UKS, dan Kamar Mandi. Peresmian ini diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan serta kualitas pendidikan di sekolah tersebut.

Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak yang berperan penting dalam dunia pendidikan, antar lain: 1. Bapak Cabkadis Pendidikan Kabupaten Toba Jhon Suhartono Purba, S.Pd, S.H., M.H.2. Maripa Manullang, S.Pd.3. Rombongan Kacabdis.4. Bapak dan Ibu Guru SMA Negeri 1 Siantar Narumonda.5. Komite Sekolah.6. Perwakilan Orangtua.7. Parhalado HKBP Narumonda.




Selain prosesi peresmian, acara ini juga dimeriahkan oleh penampilan seni dari Sanggar Tari SMA Negeri 1 Siantar Narumonda yang menampilkan berbagai tarian tradisional Batak sebagai bentuk apresiasi terhadap budaya daerah.

Dalam sambutannya, Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Siantar Narumonda, Bapak Jasa Pembangunan Sitorus, menyampaikan rasa bangganya sebagai alumni sekolah tersebut yang kini dapat kembali mengabdi sebagai kepala sekolah. Beliau menekankan pentingnya fasilitas baru ini dalam mendukung kemajuan sekolah dan menciptakan lingkungan belajar yang lebih baik.

“Saya merasa bahagia sebagai alumni bisa kembali ke sekolah ini dan berkontribusi sebagai kepala sekolah. Sebelumnya, sekolah ini tidak memiliki ruang guru dan beberapa fasilitas lain, dan sekarang kita bisa duduk bersama merencanakan masa depan yang lebih baik untuk SMA Negeri 1 Siantar Narumonda. Meskipun saya akan segera pensiun, saya berharap ada penerus yang berasal dari sekolah ini untuk melanjutkan perjuangan membangun sekolah ini kembali ke masa jayanya,” ujar Jasa P. Sitorus dalam sambutannya.

Peresmian ini menjadi tonggak penting dalam perjalanan SMA Negeri 1 Siantar Narumonda untuk terus berkembang dan memberikan pendidikan berkualitas bagi siswa-siswinya. Dengan adanya fasilitas baru ini, diharapkan para guru dan siswa dapat semakin Inovatif dalam menciptakan lingkungan belajar yang lebih baik.

(RedSp/Harry JM)

Loading